Paslon RAPI Daftar di KPU, Yusrin, Sangat Optimis Meraih Kemenangan
Agustus 29, 2024 10:24 pm | Published by Admin | No comment
Muara Enim
lahataktual.com
Tahapan Pemilukada sudah memasuki tahap pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil bupati periode 2024 – 2029.
Dihari terakhir Paslon RAPI mendaftarkan diri sebagai Bacalon Bupati dan wakil bupati kab Muara Enim periode 2024 – 2029, Kamis ( 29/08/2024 )
Terpantau dilokasi Paslon RAPI didampingi oleh M. Candra. SH ( ketua DPC PKB Muara Enim ), Budianto ( ketua DPC PBB Muara Enim), Septi Aqsiadi, Bambang Hermanto ( DPRD Muara Enim), serta ribuan massa yang berasal dari kader partai pendukung, para relawan, tim keluarga, simpatisan, Srikandi RAPI.
Dengan di kawal ribuan massa, Paslon RAPI tiba di kantor KPUD Muara Enim sekitar pukul 15.00wib langsung disambut oleh Ketua KPUD Kabupaten Muara Enim, Rohani.
Terlihat, ribuan massa antusias masyarakat Muara Enim menyambut Paslon RAPI dikarenakan masyarakat sangat menginginkan Kabupaten Muara Enim dipimpin oleh putra Pribumi Serasan Sekundang sendiri.
Pada kesempatan ini, Ramlan Holdan menyampaikan bersyukur bisa menjadi salah satu pasangan kontestan pilkada Kabupaten Muara Enim 2024 ini
“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim saya bersama Ropi Alek Candra akan mengikuti kompetisi dalam Pemilukada kabupaten Muara Enim,” ucap Ramlan.
“Alhamdulillah berkas RAPI dinyatakan lengkap oleh KPUD, mohon doa restu dan dukungan dari seluruh masyarakat kabupaten Muara Enim agar dilancarkan segala prosesnya sehingga sampai ketahap akhir menjadi Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim periode 2024 – 2029, pungkasnya
Sementara itu M. Candra. SH ketua DPC PKB Muara Enim menyampaikan bahwa diri banyak mengucapkan terima kasih atas sambutan dari masyarakat kabupaten Muara Enim dan permohonan maaf jika dalam proses pendaftaran ini membuat arus lalu lintas sedikit terganggu.
Chandra pun mengintruksikan kepada seluruh kader partai untuk berjuang secara maksimal untuk memenangkan pasangan RAPI.
Sementara itu, Yusrin Denseri, Ketua Tim Laskar Serasan Sekundang menuturkan kalau dirinya sangat optimis pasangan RAPI ini dapat meraih kemenangan pada pilkada Kabupaten Muara Enim 2024.
Dikarenakan, lanjut Yusrin, Paslon ini merupakan putra daerah Serasan Sekundang yang mana calon bupati Ramlan Holdan merupakan asli putra pulau panggung Semendo dan calon wakil bupati Ropi Alek Candra merupakan putra asli desa Payabakal Gelumbang. Artinya dua kekuatan hulu dan hilir kabupaten Muara Enim akan bersatu.
Selain itu Yusrin, berharap Pemilukada kabupaten Muara Enim berjalan dengan Lancar, Damai, tertib sehingga tercipta konduktivitas dan tercapai tujuan pemilukada di kabupaten Muara Enim.
Terpisah, Pendi salah satu masyarakat saat dibincangi mengungkapkan sangat berharap Kabupaten Muara Enim diperiode ke depan bisa dipimpin oleh putra daerahnya sendiri.
” Saya sangat mengharapkan Muara Enim ini bisa dipimpin oleh putra daerah sendiri karena kalau putra daerah yang jadi Bupati dan Wakil Bupati, sudah pasti mempunyai beban moral untuk membangun Kabupaten Muara Enim ini mengejar ketertinggalan dengan daerah lain,” ujarnya
” Sudah cukup satu periode selama lima tahun Kabupaten Muara Enim banyak masalah bahkan boleh dibilang terpuruk,” tandasnya
(Ad)
Tidak Ada Komentar untuk Paslon RAPI Daftar di KPU, Yusrin, Sangat Optimis Meraih Kemenangan