Menu Click to open Menus
TRENDING
HOME » LAHATAKTUAL » SELAMAT JALAN PAK HASANUDIN, IWO KABUPATEN MUARA ENIM TURUT BERDUKA CITA

SELAMAT JALAN PAK HASANUDIN, IWO KABUPATEN MUARA ENIM TURUT BERDUKA CITA

November 9, 2020 3:17 am | Published by | No comment
55 dibaca

Muara Enim
lahataktual.com

Berita duka menyelimuti Kabupaten Muara Enim, telah berpulang ke Rahmatullah Ir. H. Hasanudin, M.Si yang merupakan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Muara Enim pada Minggu (08/11/2020) sekitar pukul 16.30 WIB di RS PT Bukit Asam Tanjung Enim.

Kami dari Ikatan Wartawan Online ( IWO) Kabupaten Muara Enim turut belasungkawa, semoga beliau berpulang dalam keadaan Husnul Khatimah. Dan untuk keluarga, para sahabat serta kita semua yang ditinggalkan dapat diberikan kesabaran, kekuatan dan keikhlasan. Amin YRA

DPD IWO KABUPATEN MUARA ENIM

Dari Informasi yang didapat, Sekretaris Daerah Ir H Hasanudin menghembuskan nafas terakhir setelah sempat diberikan perawatan di Rumah Sakit (RS) Bukit Asam Medika Tanjung Enim Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim.

Doddy Elfiansyah, Kasubag Dokumentasi Pemkab Muara Enim menyampaikan bahwa Almarhum
sebelum meninggal dunia, sempat menghadiri penutupan Muara Enim Offroad Expedition (MOX) 2020, yang digelar di kawasan wisata Bedegung Kecamatan Tanjung Agung Kabupaten Muara Enim, Minggu (08/11/2020) sekitar pukul 14.00 WIB.

“Beliau (Almarhum) sempat datang ke acara tersebut (Penutupan MOX 2020) sekitar pukul 14.00 WIB, tadi. Belum sampai selesai acara tersebut,  Almarhum mengeluh mendadak sakit sehingga beliau pulang meninggalkan lokasi acara,” Ungkap Doddy.

Dijelaskan Doddy, juga bahwa Almarhum memang telah lama menderita sakit. Dan kesehatannya kembali menurun tiba-tiba, sehingga Almarhum sempat meminta pertolongan ambulans untuk dibawa ke puskesmas terdekat.

“Karena kondisinya drop tapi masih sadar, beliau minta diantar pulang. Kebetulan di acara ada ambulans Dinas Kesehatan sehingga diantar ke Puskesmas Tanjung Agung,”  Ujar Doddy..

Namun lanjut Doddy, sewaktu dibawa ke Puskesmas Tanjung Agung, kondisi almarhum semakin menurun, bahkan tak sadarkan diri. Sehingga pihak puskesmas langsung merujuk Almarhum ke RS Bukit Asam Medika Tanjung Enim, yang berjarak sekitar 1 jam dari Puskesmas Tanjung Agung untuk diberikan perawatan lebih intensif.

“Sampai di rumah sakit Bukit Asam sempat mendapat perawatan, tapi sekitar pukul 16.30 WIB, almarhum dinyatakan meninggal dunia,” jelasnya.

Terkait meninggalnya Sekda Kabupaten Muara Enim ini, Doddy mengatakan, pihak rumah sakit belum mengeluarkan keterangan resmi terkait meninggalnya Almarhum.

“ Belum ada laporan resmi dari rumah sakit, saat ini jenazah telah di bawah ke rumah duka di Jalan Karet, Kota Muara Enim, tepatnya di sebelah Hotel Griya Sintesa Muara Enim ,” Pungkasnya. (Tim IWO Muara Enim)

Categorised in:

Tidak Ada Komentar untuk SELAMAT JALAN PAK HASANUDIN, IWO KABUPATEN MUARA ENIM TURUT BERDUKA CITA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *